Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam UIN Raden Fatah mengadakan acara Pembekalan Praktek Pengalaman Lapangan secara daring melalui aplikasi zoom cloud meeting. (6/9/2021)
Acara ini dihadiri oleh Dekan, Wakil Dekan, Dosen Pembimbing lapangan, Mahasiswa, serta panitia pelaksana kegiatan Praktek Pengalaman Lapangan ini. Acara ini dipandu oleh Kepala Program Studi Studi Agama-Agama, Herwansyah, MA.
Dekan FUSHPI , Prof. Dr. Ris’an Rusli dalam pembukaanya, mohon maaf beberapa waktu ini dalam beberapa acara tidak bisa hadir, terimakasih atas semua do’any, sehingga keadaan kondisi sekarang sudah berangsur pulih walau harus istirahat untuk pemulihan. Acara Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) ini adalah salah satu dari mata kuliah, jika ini tidak diikuti maka tidak bisa jadi sarjana karena mata kuliah ini bersifat wajib. Biasanya PPL ini di luar sumatera, tapi karena kondisi sekarang tidak memungkinan kita memilih Pagaralam untuk tempat PPL, adik-adik mahasiswa ini haruslah menyiapkan persiapan yang matang, persiapan lahir batin, kesiapan lahir seperti kesehatan terapkan prosedur kesehatan (prokes) dan kesiapan batin seperti kita harus dapat restu dari orang tua dan menjaga emosi masing-masing karena dalam waktu 10 hari kedepan akan berpisah dengan keluarga dan berbaur dengan masyarakat dilokasi PPL. Adik-adik peserta ini melaksanakan PPL di daerah sebagai utusan dari Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam, untuk mengenalkan atau menyampaikan apa sih Fakultas Ushuluddin itu bagaimana Mahasiswanya, itu akan tergambar dari sikap perilaku adik-adik mahasiswa dilokasi, maka kita berharap jaga kehormatan diri, jaga kehormatan Lembaga, dan tentu ikut semua kegiatan program-program yang telah dibuat bersama Dosen Pembimbing Lapangan (DPL).
Sambutan berikutnya dari Wakil Dekan I, Dr. Pathur Rahman, beliau melaporkan kesiapan dan kondisi dilapangan yang telah di survey beberapa waktu yang lalu, seperti acara pisah sambut di lokasi, serta pembagian Desa/Kecamatan yang akan jadi lokasi PPL dari masing-masing kelompok mahasiswa.
Selanjutnya Acara dilanjutkan dengan Pengarahan dari masing-masing Dosen Pembimbing Lapangan dari setiap kelompok mahasiswa. Pemberangkatan Praktek Pengalaman Lapangan ini sendiri akan dilaksanakan pada hari Rabu, 8 September 2021.