Salam FUSHPI Semakin Melesat – Selasa, 22 April 2025, Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam (FUSHPI) UIN Raden Fatah Palembang menggelar Yudisium Sarjana ke-XXXVII dan Magister ke-XVII. Momen yang penuh makna ini bukan hanya menjadi pelepasan resmi bagi para lulusan, namun juga menjadi panggung apresiasi bagi para mahasiswa terbaik. Yang menarik, sebagian besar didominasi oleh para Kartini FUSHPI.
Dalam sambutannya, Dekan FUSHPI, Prof. Dr. Hj. Uswatun Hasanah, M.Ag., menyampaikan bahwa yudisium bukanlah akhir perjuangan, tetapi awal dari kiprah sesungguhnya di masyarakat. “Kehidupan ini tidak datang dalam versi percobaan. Yudisium bukan penutup, melainkan pintu pembuka perjuangan baru yang lebih luas dan menantang,” ujarnya.
Dalam yudisium ini, Aulia Imani dari Program Studi Ilmu Hadis dinobatkan sebagai Sarjana Baru Berprestasi Akademik Tingkat Fakultas, dengan IPK 3,97 predikat Pujian, lewat skripsinya yang mengangkat isu patriarki dalam perspektif hadis.
Sementara itu, beberapa nama lain juga mendapat penghargaan Sarjana Berprestasi Akademik Tingkat Program Studi, antara lain:
- Sundari Agusriana dari Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir meraih IPK 3,85 dengan predikat Pujian melalui skripsinya yang berjudul “Estetika Pakaian dalam Al-Qur’an: Analisis Normatif dan Inovatif”.
- Marshanda Rachma Mariska, mahasiswa Program Studi Studi Agama-Agama, meraih IPK 3,90 dengan predikat Sangat Memuaskan, dengan judul skripsi “Eksistensi Prinsip Guanxi Dalam Masyarakat Tionghoa (Studi di Pasar Pucuk Baturaja Kabupaten Ogan Komering Ulu)”.
- Helda Wati dari Program Studi Aqidah dan Filsafat Islam menulis skripsi berjudul “Perilaku Masyarakat Talang Banten 16 Ulu Palembang terhadap Hewan Peliharaan Perspektif Utilitarianisme Peter Singer” dan lulus dengan IPK 3,70 (Sangat Memuaskan).
- Bahirah Afifah, mahasiswa Program Studi Ilmu Hadis, berhasil meraih IPK 3,95 dengan predikat Pujian. Skripsinya mengangkat tema kontemporer: “Kontroversi Visualisasi Hadis Berjilbab seperti Punuk Unta dalam Konten Media Sosial TikTok”.
- Yunica Laila Salsabila dari Program Studi Tasawuf dan Psikoterapi meraih predikat Pujian dengan IPK 3,88. Skripsinya mengupas “Konsep Syukur Perspektif Imam Al-Ghazali dalam Kitab Ihya Ulumuddin sebagai Upaya Mengatasi Insecure”.
- Hidayatan Qibthiya, lulusan Program Magister Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir, meraih IPK 3,84 (Sangat Memuaskan) dengan tesis berjudul “Tafsir Ayat Al-Ahkam dalam Surah Al-Fatihah pada Manuskrip Tafsir Indonesia: Studi terhadap Naskah Muzakirah Tafsir Ayat Al-Ahkam Karya Fakhrurrazi”.
Dari sisi non-akademik, penghargaan diberikan kepada Joni Saputra dari Magister IQT atas prestasinya sebagai Hafiz 30 Juz, dengan IPK 3.67 dan predikat Sangat Memuaskan.
Dengan dominasi para perempuan dalam daftar lulusan terbaik kali ini, semangat Kartini seolah hadir menyemarakkan peringatan bulan April ini. FUSHPI berharap para lulusan mampu membawa nama baik almamater serta berkontribusi positif dalam masyarakat, sejalan dengan visi FUSHPI Unggul Asia Tenggara 2025. (Zen)
#uinradenfatahpalembang #uinradenfatah #fushpiuinradenfatah #fushpimelesat #fushpisemakinmelesat