Ngabers dan Kultum merupakan kegiatan rutin yang diadakan setiap bulan Ramadan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan serta memperkuat ukhuwah Islamiyah di kalangan mahasiswa.
Pada hari ini (20/03/2024) kegiatan Ngabers, para mahasiswa berkumpul melalui platform zoom meeting setelah ba’da shubuh untuk ngaji bersama 1,5 juz sehingga pada hari ini sudah mencapai juz 14. Mereka juga membahas tata cara menjalankan ibadah puasa yang benar dan cara memperbanyak amalan di bulan Ramadan.
Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan Kultum yang disampaikan oleh Saudari Ahmad Verdy Ramadhan yang merupakan mahasiswa IQT semester 2. Dalam Kultum tersebut, Verdy menegaskan pentingnya sahur dalam Islam dan keutamaan-keutamaan yang terkandung di dalamnya. “Rasulullah SAW bersabda: sahurlah karena di dalam sahur itu terdapat keberkahan.” yang dimaksud keberkahan dalam hadits ini adalah sahur dapat menjadikan puasa lebih bertenaga dan kuat menahan lapar sehingga puasa terasa lebih ringan, serta mendorong bersedekah kepada orang yang membutuhkan. Sahur dapat mendorong untuk berdoa di waktu mustajab; mendorong untuk lebih banyak beribadah karena pahalanya dilipatgandakan
Kegiatan Ngabers dan Kultum ini diharapkan dapat menjadi sarana untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan para mahasiswa, serta memperkuat ukhuwah Islamiyah di kalangan mereka. Dengan tema “Menyongsong Keutamaan Sahur di Tengah Bulan Suci Ramadan”, para remaja diharapkan dapat menjalankan ibadah puasa dengan penuh kesadaran dan keikhlasan.
Dengan semangat yang tinggi, para mahasiswa siap menyongsong keutamaan sahur di tengah bulan suci Ramadan. Mereka ingin menjadikan bulan Ramadan kali ini sebagai momentum untuk memperbaiki diri dan mendekatkan diri kepada Allah SWT. Semoga kegiatan Ngabers dan Kultum ini dapat memberikan manfaat dan keberkahan bagi para mahasiswa dalam menjalani ibadah puasa Ramadan. (Siti Badriyah)