Category: Berita

PELEPASAN MAHASISWA FUSHPI MENUJU UIN IMAM BONJOL PADANG

Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam – UIN Raden Fatah Palembang, melepaskan mahasiswa menuju UIN Imam Bonjol Padang dalam rangka ADIA Annual International Conference. Terdapat 10 Mahasiswa dan 1 Dosen Pendamping yang dilepas langsung oleh Dekan Fushpi (Prof. Dr. Ris’an Rusli, MA) dan Wakil Dekan II (John Supriyanto, MA).

(Sabtu, 03/06/2023). Pelepasan ini dilaksanakan di halaman depan Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam, dilepas secara resmi oleh Dekan Fushpi dalam bentuk Apel Pelepasan sebagai apresiasi, dukungan dan support dari Dekanat Fushpi. Apel ini dibuka oleh Nadia Azkiya (Mahasiswa Prodi IQT) selaku MC Apel Pelepasan, dipimpin langsung oleh Dekan Fushpi selaku Pembina Apel, kemudian ditutup dengan do’a yang dipimpin oleh Dafis Heriansyah (Mahasiswa Prodi ILHA). Ikut hadir juga para orang tua/wali dari Mahasiswa yang akan berangkat ke Padang untuk melepas anak-anaknya

Dalam hal ini, Dekan Fushpi menyampaikan pesan kepada para Mahasiswa dan Dosen Pendamping Lapangan untuk senantiasa menjaga sikap, disiplin waktu dan selalu menjaga kekompakan agar kegiatan seperti ini terus berjalan dan didukung penuh oleh Rektorat. Beliau juga meyampaikan bahwa seorang Mahasiswa harus mempunyai jiwa seorang wartawan dan senantiasa memiliki rasa keberanian untuk tampil baik di lingkungan akademik terlebih di lingkungan masyarakat, baik di skala nasional maupun skala international. Kemudian, beliau juga menyampaikan untuk selalu mengabadikan momen-momen penting yang kemudian diterbitkan sebagai naskah berita. Mahasiswa yang diberangkatkan tersebut telah dibuatkan Surat Tugas dari Fakultas sehingga Mahasiswa bisa melampirkan Surat Tugas sebagai Dispensasi Perkuliahan, pungkas Dekan Fushpi dalam Apel Pelepasan tersebut.

Berikut nama-nama Mahasiswa dan Dosen Pendamping yang diberangkatkan ke Padang dalam acara ADIA Annual International Conference:

  1. Ahmad Soleh Sakni Lc, MA (Kaprodi TP)
  2. Arjuna (Mahasiswa Prodi IQT)
  3. Dafis Heriansyah (Mahasiswa Prodi ILHA)
  4. Adhim Rajasyah (Mahasiswa Prodi IQT)
  5. Nadia Azkiya (Mahasiswa Prodi IQT)
  6. Utami Syahdiah (Mahasiswa Prodi TP)
  7. Apriliah (Mahasiswa Prodi ILHA)
  8. Sarmilah (Mahasiswa Prodi ILHA)
  9. Firda Sonia (Mahasiswa Prodi IQT)
  10. Mawar Rahmadita (Mahasiswa Prodi IQT)
  11. Putri Ayu (Mahasiswa Prodi IQT)

Perjalanan ini dipimpin oleh H. Ahmad Soleh Sakni, Lc. MA (Kaprodi TP) dan dibimbing oleh Pak Yuda (Driver UIN Raden Fatah Palembang). Tim akan tiba di Padang pada hari Minggu pagi, kegiatan ADIA dilaksanakan pada tanggal 4-6 Juni 2023. Setelah selesainya kegiatan tersebut, Tim akan menuju ke daerah Bukittinggi untuk menikmati suasana di daerah Bukittinggi serta wisata alamnya. Kemudian, Tim akan pulang kembali ke Palembang. Setelah sampainya di Palembang, Tim beserta Dekan Fushpi dan Dosen Pendamping akan melaporkan hasil kegiatan ini kepada Rektor UIN Raden Fatah Palembang (Prof. Dr. Nyayu Khodijah, S.Ag., M.Si), laporan tersebut berupa pengalaman, ilmu pengetahuan, momen-momen penting berupa naskah berita yang nantinya akan dilaporkan ke Rektor agar kegiatan seperti ini selalu disupport dan didukung penuh oleh pihak Rektorat. (Dafis Heriansyah)

RAPAT KOORDINASI PERSIAPAN ADIA ANNUAL INTERNATIONAL CONFERENCE


Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam – UIN Raden Fatah Palembang mengirim 5 artikel dari Mahasiswa dan 1 artikel dari Dosen dalam kegiatan ADIA Annual Intenational Conference. Kegiatan ini dilaksanakan di Hotel ZHM Premier Padang yang diselenggarakan oleh UIN Imam Bonjol Padang, pelaksanaan mulai dari tanggal 4 – 6 Juni 2023. Kegiatan ini bertema ”Rethinking the Paradigm of Humanities Studies in 5.0 Era: Interpreting Language, Cultural and Literacy in Strengthening Religious Moderation”.

            (Rabu – 31 Mei 2023). Rapat perdana sekaligus rapat persiapan menuju ke UIN Imam Bonjol Padang dilaksanakan di ruang Rapat Fakultas Lantai 2. Rapat ini dihadiri langsung oleh Dekan Fushpi (Prof. Dr. Ris’an Rusli, MA), Kaprodi Tasawuf dan Psikoterapi (Ahmad Soleh Sakni, Lc, MA), Kasub Perencanaan & Keuangan (Muhammad Syahid, M.Si). Dekan Fushpi dalam hal ini memberikan arahan kepada para narasumber yang akan mempresentasikan hasil artikelnya agar mempersiapkan keperluan presentasi dan memberikan tampilan yang maksimal pada hari H mendatang. Kaprodi Tasawuf dan Psikoterapi dalam hal ini menjadi salah satu narasumber yang ikut mempresentasikan hasil artikelnya sekaligus menjadi pengarah tim menuju ke Padang. Sedangkan, Kasub Perencanaan & Keuangan dalam hal ini membantu tim untuk persiapan ke Padang dari segi persiapan penginapan, makan, transportasi dan hal lain yang diperlukan.

            Adapun keenam narasumber tersebut salah satunya dari kalangan Dosen yang telah disebutkan di atas dan yang lainnya yakni berasal dari kalangan mahasiswa Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam. Terdapat 6 artikel dengan 9 penulis sebagai berikut:

  1. Ahmad Soleh Sakni, Utami Syahdiah (Dosen dan Mahasiswa Prodi TP) dengan tema – ”Peran Etika Komunikasi Islam dalam Media Sosial di Era Disrupsi Digital”
  2. Apriliah (Mahasiswa Prodi ILHA) dengan tema – ”Menangkal Paham Radikalisasi Bagi Kaum Milenial di Era Cyberspace”
  3. Arjuna, M. Adhim Rajasyah, Nadia Azkiya (Mahasiswa Prodi IQT) dengan tema – ”Tantang dalam Menjaga ”Qaulan Ma’rufa” di Tengah Dominasi Penggunaan Bahasa Slang di Kalangan Generasi Milenial”
  4. Sarmilah (Mahasiswa Prodi ILHA) dengan tema – ”Hikmah Toleransi Beragama”
  5. Putri Ayu (Mahasiswa Prodi IQT) dengan tema – ”La Tasubbu: Upaya Preventif Sikap Intoleransi dalam Kehidupan Beragama Perspektif QS. Al-An’am ayat 108”
  6. Mawar Rahmadita (Mahasiswa Prodi IQT) dengan tema – ”Kebinekaan Terhadap Urgensi Moderasi Beragama di Era Disrupsi Digital”

Ikut serta juga mahasiswa ATLAS yang ingin menambah ilmu pengetahuan terkait pelaksanaan konferensi baik berskala nasional maupun internasional yakni Dafis Heriansyah (Mahasiswa Prodi ILHA) dan Firda Sonia (Mahasiswa Prodi IQT). Tim akan berangkat ke Padang pada hari Sabtu, 03 Juni 2023 dengan menggunakan Transportasi Darat. Keberangkatan ini didukung penuh oleh Rektor UIN Raden Fatah Palembang (Prof. Dr. Nyayu Khodijah, M.Si) dan Dekan Fushpi (Prof. Dr. Ris’an Rusli, MA).

Persiapan rapat tersebut memutuskan hasil yang disepakati secara bersama sesuai dengan anggaran yang ada terkait transportasi, penginapan dan lainnya. Kegiatan ini sepenuhnya untuk mendukung dan memberikan apresiasi kepada mahasiswa agar terus semangat berkarya dalam membuat, mempresentasikan serta menerbitkan karya ilmiahnya yaitu berupa artikel. Seluruh mahasiswa yang menjadi narasumber di atas merupakan anggota ATLAS (Academic Writing Class) yang ada di Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam. Para mahasiswa tersebut telah dilatih dalam hal pembuatan artikel ilmiah bahkan ada yang telah berpengalaman presentasi di acara-acara Internasional seperti Apriliah yang kemarin menjadi narasumber di acara AICIS yang dilaksanakan di Surabaya. (Dafis Heriansyah)

PENANDATANGANAN NASKAH KESEPAKATAN (MOA) ANTARA FAKULTAS USHULUDDIN DAN PEMIKIRAN ISLAM UIN RADEN FATAH PALEMBANG DENGAN KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN OKU SELATAN

Pati Marga Resort, 30 Mei 2023 – Suatu peristiwa bersejarah terjadi hari ini saat UIN Raden Fatah Palembang dan Kantor Kementerian Agama Kabupaten OKU Selatan bergabung dalam Memorandum of Agreement (MoA) dengan tujuan meningkatkan pendidikan, pelatihan, pengembangan, dan kemahasiswaan. Upacara penandatanganan ini berlangsung di Pati Marga Resort dan dihadiri oleh tokoh-tokoh terkemuka, termasuk Prof. Dr. Ris’an Rusli, M.Ag., selaku Dekan Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam UIN Raden Fatah Palembang dan didampingi Para Dosen Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam antara lain Dr. Paturrahman. M.Ag, H. John Supriyanto, MA, Dra. Hj Anisatul Mardiah. Phd, Dr. Jumiana, M.Pd.I, Hedhri Nadhiran, M.Ag, Sulaiman M Nur, MA, Dr. Lukman Nul Hakim, M.Ag, Rahmat Hidayat, Lc, M.Phil, Herwansyah, MA, Dr. Aris Tophan Firdaus. M.S.I, Eko Zulfikar, M.Ag, Nugroho, M.S.I. Kunto Iskandar Dinata, M.Psi dan Muhammad Ghazali, M.Pd, serta H. Syarif, S.Ag., M.Pd.i, selaku Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten OKU Selatan, yang didampingi oleh Kasubag dan Para Kasi.

Komitmen untuk Peningkatan Kualitas “Dalam sambutannya, Prof. Ris’an Rusli menyampaikan kesepakatan bersama untuk memperkuat dan meningkatkan kualitas kedua lembaga. Mengakui pentingnya kerangka pendidikan yang kokoh, mereka bertujuan menciptakan lingkungan yang mendukung pertumbuhan intelektual, mendorong berpikir kritis, dan menanamkan pemahaman mendalam tentang prinsip-prinsip Islam.”

Pendidikan yang Unggul “Kerjasama ini berfokus pada berbagai aspek, dimulai dari peningkatan pendidikan. Melalui penyelarasan kurikulum, program pertukaran, dan inisiatif penelitian bersama, UIN Raden Fatah Palembang dan Kantor Kementerian Agama bertujuan menciptakan ekosistem pendidikan yang mendukung perkembangan holistik mahasiswa. Kerjasama ini bertujuan memberikan pengetahuan yang komprehensif dan keterampilan praktis kepada mahasiswa agar siap menghadapi tantangan di masa depan.”

Pelatihan Profesional “Mengakui pentingnya pelatihan profesional, MoA ini menekankan pengembangan program pelatihan yang disesuaikan dengan kebutuhan guru, pendidik, dan administrator. Dengan saling berbagi keahlian, mengadakan lokakarya, dan menyelenggarakan seminar, kerjasama ini bertujuan memberdayakan para profesional pendidikan dengan pendekatan pedagogis terkini dan teknik pengajaran mutakhir, sehingga tercipta standar pengajaran dan pembelajaran yang tinggi.”

Promoting Excellence in Education: UIN Raden Fatah Palembang and Ministry of Religious Affairs Office in South OKU Regency Foster Collaboration”

Pendahuluan: “Pati Marga Resort, May 30, 2023 – A momentous event unfolded today as UIN Raden Fatah Palembang and the Ministry of Religious Affairs Office in South OKU Regency joined forces in a Memorandum of Agreement (MoA) aimed at enhancing educational, training, development, and student-related initiatives. The ceremony, held at Pati Marga Resort, witnessed the presence of esteemed figures, including Prof. Dr. Ris’an Rusli, M.Ag., Dean of the Faculty of Ushuluddin and Islamic Thought at UIN Raden Fatah Palembang, and H. Syarif, S.Ag., M.Pd.i, Head of the Ministry of Religious Affairs Office in South OKU Regency, accompanied by department heads and section heads.”

Komitmen untuk Peningkatan Kualitas: “In his welcoming remarks, Prof. Ris’an Rusli expressed the mutual agreement to strengthen and elevate the quality of both institutions. Acknowledging the importance of a robust educational framework, they aim to cultivate an environment that nurtures intellectual growth, promotes critical thinking, and instills a deep understanding of Islamic principles.”

Pendidikan yang Unggul: “The collaboration focuses on various aspects, starting with educational enhancements. Through curriculum alignment, exchange programs, and joint research initiatives, UIN Raden Fatah Palembang and the Ministry of Religious Affairs Office aim to foster an educational ecosystem that nurtures the holistic development of students. This partnership seeks to provide students with comprehensive knowledge and practical skills that will prepare them for future challenges.”

Pelatihan Profesional: “Recognizing the significance of professional training, the MoA emphasizes the development of training programs tailored to the needs of teachers, educators, and administrators. By sharing expertise, conducting workshops, and organizing seminars, the collaboration seeks to empower educational professionals with the latest pedagogical approaches and instructional techniques, ensuring a high standard of teaching and learning.”

Pengembangan Kurikulum: “In line with their commitment to continuous improvement, UIN Raden Fatah Palembang and the Ministry of Religious Affairs Office will collaborate on curriculum development. By integrating innovative teaching methodologies and incorporating emerging trends in Islamic studies, they aim to create a dynamic curriculum that engages students, encourages critical thinking, and promotes a comprehensive understanding of Islam.”

Kemahasiswaan yang Aktif: “Recognizing the pivotal role of students in shaping the future, the MoA emphasizes the importance of student-centered initiatives. UIN Raden Fatah Palembang and the Ministry of Religious Affairs Office will work together to provide opportunities for student involvement in community outreach programs, social initiatives, and interfaith dialogues. These activities aim to nurture a sense of civic responsibility, cultural appreciation, and religious tolerance among the student body.”

Harapan Masa Depan: “The signing of this MoA marks a significant step toward a future of excellence in education. With shared goals and a commitment to collaboration, UIN Raden Fatah Palembang and the Ministry of Religious Affairs Office in South OKU Regency are poised to create a transformative educational environment that prepares students to become well-rounded individuals and contribute positively to society.”

Kesimpulan: “The signing of the MoA between UIN Raden Fatah Palembang’s Faculty of Ushuluddin and Islamic Thought and the Ministry of Religious Affairs Office in South OKU Regency highlights a strong commitment to fostering educational excellence. By pooling resources, expertise, and passion, both institutions are primed to create a dynamic educational landscape that empowers students. (Konto Iskandar Dinata, M.Psi.,Psikolog)

FAKULTAS USHULUDDIN DAN PEMIKIRAN ISLAM MELAKUKAN PENYULUHAN MODERASI BERAGAMA DI PESANTREN, MADRASAH DAN SEKOLAH OKU SELATAN


OKU Selatan —- Segenap Civitas Akademika Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam (FUSHPI) UIN Raden Fatah Palembang, melakukan penyuluhan Moderasi Beragama di Pesantren, Madrasah dan Sekolah OKU Selatan. Penyuluhan Moderasi Beragama yang juga berbarengan dengan kegiatan Pengabdian Kepada Masyrakat (PKM) para Dosen FUSHPI ini, dilakukan selama 4 hari, yakni 28 s/d 31 Mei 2023.

Ikut serta dalam kegiatan penyuluhan ini, antara lain: Jajaran Dekanat, Kabag dan Kasubag, sebagian Kaprodi dan Sek-Prodi, serta Tenaga Kependidikan (Tendik). Penyuluhan moderasi beragama dilakukan di empat lokasi berbeda, yaitu di Pondok Pesantren Al-Falah, Pomdok Pesantren Rhoudotus Sholihin, MAN 2 Oku Selatan, serta MA Rhoudotul Qur’an.

Dalam sambutannya, Prof. Dr. Risan Rusli, MA selaku Dekan FUSHPI, menyampaikan pentingnya penanaman pemahaman Moderasi Beragama sejak dini, termasuk di sekolah-sekolah, madrasah dan juga pesantren. Hal ini untuk membekali para siswa/santri agar tidak terjangkit pemahaman radikal serta selalu mengedapankan sikap moderat dalam berbagai keadaan.

Sementara para narasumber Penyuluhan Moderasi beragama, di antaranya: Dr. Lukman Nul Hakim, MA, Dr. Pathur Rahman, M.Ag, John Supriyanto, MA, Herwansyah, MA, Sulaiman M. Nur, MA, Hedhri Nadhiran, M.Ag, Eko Zulfikar, M.Ag, Dr. Aristophan Firdaus, M.Si, Nugroho, M.Si, Rahmat Hidayat, Lc., M.Phil, dan masih banyak lagi, telah menyampaikan materi moderasi beragama secara bergantian.

Secara keseluruhan, materi-materi yang disampaikan para narasumber sangat mendukung moderasi beragama yang digaungkan oleh Kementerian Agama RI. Bahwa orientasi moderasi beragama sejatinya berusaha mengejawantahkan esensi ajaran agama yang melindungi martabat kemanusiaan dan membangun kemaslahatan umum, berlandaskan prinsip adil, berimbang, dan menaati konstitusi sebagai kesepakatan berbangsa.

Empat indikator moderasi beragama Kementerian Agama RI pun disampaikan dan dijelaskan secara gamblang, yaitu komitmen kebangsaan, anti kekerasan, toleransi, dan akomodatif terhadap budaya lokal. Empat indikator ini, ditegaskan oleh para narasumber, harus ditanamkan pada semua warga Negara Indonesia agar ketenteraman, kedamaian, dan persatuan tetap utuh dan terjaga.

Kedatangan FUSHPI di OKU Selatan, sangat disambut baik oleh pihak sekolah, madrasah, Pondok Pesantren, dan secara khusus oleh kantor kementerian Agama OKU Selatan. Mereka berharap FUSHPI bisa berkunjung kembali ke OKU Selatan dengan waktu yang lebih lama, dengan tujuan agar jalinan silaturahmi semakin erat, berkomunikasi lebih panjang, dan kegiatan-kegiatan yang direncanakan bisa berjalan lebih maksimal.(Eko)

PENGABDIAN MASYARAKAT DOSEN FUSHPI – MODERASI DALAM BERAGAMA

Perwakilan Dosen fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang melaksanakan Kegiatan Pengabdian Masyarakat dan penyuluhuan Moderasi beragama bagi dosen Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang. Rangkaian kegiatan tahunan ini merupakan bentuk implementasi dari Tri Dharma Perguruan Tinggi Program Studi pada fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam dalam bidang pengabdian kepada masyarakat. Selain sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat, kegiatan ini sebagai bentuk sosialisasi pengenalan Program Studi yang ada di Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam kepada siswa-siswi Madrasah Aliyah Pondok Pesantren di OKU Selatan. Dalam rangka memperkenalkan Program Studi yang ada di Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam UIN Raden Fatah Palembang dan guna menarik minat siswa-siswi Madrasah Aliyah Pondok Pesantren di OKU Selatan.

Kegiatan Ini diselenggaran oleh Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang bertempat Di Simpang sender, OKU Selatan. pada tanggal 28- 31 Mei 2023. Kegiatan Pengabdian Masyarakat dan Penyuluhan Moderasi beragama dipimpin langsung oleh Dekan Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam Prof.Dr. Ris’an Rusli, M.Ag dengan jumlah Tim sebanyak 20 orang yang terdiri dari 15 Dosen Program Studi pada Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam UIN Raden Fatah Palembang dan 5 Orang Tim teknis, yang mana kegiatan pengabdian Masyarakat tersebut tersebut meyasar kepada beberapa masjid dan pondok pesantren yang ada di OKU Selatan.

Perwakilan Dosen Studi Agama-Agama Antara lain Dra. Hj. Anissatul Mardiah, Ph.d, Dr. Faturrahman, M.Ag, Dr. Aristophan Firdaus, M.S.I, Herwansyah, M.Ag, dan Nugroho,M.S.I. memberikan penyuluhan terkait moderasi beragama yang mana saat ini masih banyak konflik keagamaan baik antar umat beragama maupun seagama. Sehingga perlu penguatan internalisasi nilai-nilai moderasi terhadap cara pandang ,sikap dan praktik beragama sehingga harmonisasi serta kerukunan antar agama maupun seagama dapat terwujud.

Mengenai beberapa prinsip bersikap moderasi, dalam visi misi kementrian agama juga tertuang sebagai berikut: Pertama, Penguatan cara pandang, sikap, dan praktik beragama dalam perspektif jalan tengah. Kedua, penguatan harmoni dan kerukunan umat beragama. Ketiga, Penyelarasan relasi agama dan budaya. Keempat, Peningkatan kualitas pelayanan kehidupan beragama. Dan kelima, Pengembangan ekonomi dan sumber daya keagamaan. Disela-sela penyuluhan juga dilakukan sosialisai pengenal program studi Agama-agama

Adapun tujuan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat adalah memperkenalkan Program studi yang ada dilingkup fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam serta memberikan penyuluhan dan pemahaman terhadap internalisasi nilai-nilai moderasi beragama, yang mana Sumber ajaran keagamaan dapat menjadi kekuatan dalam nilai moderasi agar pemeluk agama mampu menciptakan harmonisasi hidup. Dengan Jalan Moderasi Beragama, pemeluk agama harus siap berada di tengah-tengah untuk membuktikan bahwa manusia beragama yang baik mampu menciptakan perdamaian di kala dihadapkan sebuah konflik. (ATF)

JADWAL SEMINAR PROPOSAL SKRIPSI MAHASISWA FUSHPI UIN RADEN FATAH PERIODE JUNI 2023

RAPAT BERSAMA MENUJU ICTIARS BATCH II FUSHPI


FUSPHI MELESAT-Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam Kamis (25/05/23), Rapat bersama panitia inti dari kegiatan international conference on tradition and religious studies (ICTIARS) batch 2, pada rapat ini dihadiri langsung oleh Dekan FUSPHI Prof. Ris’an Rusli, MA. Turut hadir juga Ketua pelaksana, yaitu Nugroho M.S.I, Sekretaris pelaksanaan Eko Zulfikar M, Ag., Umi Nur Kholifah, M. PSi  dan dihadiri juga oleh teman – teman atlas yang ikut andil dalam pelaksanaan acara nantinya yaitu Dafis Heriansyah (Mahasiswa Ilmu Hadis), Nadia Azkiya (Mahasiswa IQT), Utami Syahdia (Mahaiswa TP), Apriliah (Mahasiswa ILHA), dan Sarmilah (Mahasiswa ILHA).

Pada rapat ini Dekan FUSPHI langsung memberikan arahan mengenai apa saja hal yang harus di perhatikan agar kegiaan ICTIARS Batch II ini bisa berjalan dengan lancar dan sukses, apalagi mengingat sudah mendekati hari pelaksanaanya yaitu tanggal 14 – 15 juni 2023 nantinya, ia sangat mengapresiasi acara ini karena melihat dari data yang diterima bahwasanya sudah banyak presnter yang ingin mengikuti kegiatan ini, yang tentu berasal dari berbagai kalangan. Demikian akan hal ini ia menghimbau agar para panitia betul – betul teliti dalam menyeleksi artikel yang masuk, mulai dari memperhatikan keterkaitan tema yang telah ditentukan dan harus sesuai dengan tamplate. Ia juga menyampaikan bahwasannya ketika panitia sudah menyeleksi artikel yang masuk, panitia di galakan untuk mengirimkan LOA (Letter of Acceptance) melalui email masing – masing. Di dalam LOA itu harus menegaskan agar sekiranya presenter di haruskan mengirim Full paper dan PPT, bahkan jika presenter mampu menulis artikelnya berbentuk bahasa asing baik bahasa Inggris ataupun bahasa Arab itu sangat diutamakan.

Ketua pelaksana juga menjelaskan sedikit hasil dari data – data yang di terima melalui google form yang sudah di sediakan. Ia menyampaikan bahwasannya berdasarkan data yang di terima sudah ada 180 artikel dari berbagai institusi luar, bahkan ada dari universitas international yaitu dari University of Bangladesh (UAB). Serta dari berbagai institusi luar seperti: UIN suska Riau, UIN Sunan Gunung Djati Bandung, UIN Sultan Thaha Jambi, UIN bengkulu, IAIN kediri, UIN Lampung, UIN Bnaten, UINSA, UIN Yogyakarta dan lain sebagainya. Ia juga menyampaikan bahwa acara inijuga di ikuti oleh para mahasiswa yang telah mengiktu kegiatan penulisan ilmiah atau ATLAS (Academic Writing Class). (ATLAS)

PRODI AQIDAH DAN FILSAFAT ISLAM (AFI) FUSHPI MENJELAJAHI ASIA TENGGARA


Setelah menunggu selama dua jam sesi kerja mandiri tim asesor Asesmen Lapangan (AL) Prodi AFI yang digelar BAN-PT secara daring via zoom, Kamis, 25 Mei 2023, Sesi akhir dibuka dengan diskusi antara Dekan Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam, Prof. Dr. Ris’an Rusli, M.Ag dengan kedua asesor Prof. Dr. Drs. Sudarman, M.Ag dan Prof. Dr. Ahmad Syukri, SS, M.Ag.  Diskusi ini adalah prosedur resmi BAN-PT berupa penyampaian feedback lampiran tambahan atas berita acara yang disampaikan kedua asesor mengenai hasil asesmen. Diskusi berbentuk tanggapan terhadap berita acara dari pihak AFI dan jawaban dari pihak asesor BAN-PT.

Melalui diskusi internal yang diadakan Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam, Dekanat dan Prodi AFI yang juga dibantu LPM UIN Raden Fatah Palembang membaca dan menganalisa delapan temuan yang diajukan oleh tim asesor. Setelah proses ini berlangsung, Dekan bersama timnya menyampaikan lampiran tambahan yang akan diajukan setelah skorsing sesi kerja mandiri asesor. Setelah Dekan FUSHPI mengajukan poin-poin lampiran tambahan terhadap berita acara, kedua asesor menyambut hangat dan menjawab semua lampiran tambahan dengan positif. Bahkan kedua asesor mengakui bahwa Prodi AFI sudah menjelajah bahkan ke level Asia Tenggara, “Prodi AFI memiliki reputasi Asia Tenggara”, ungkap Sudarman.

Penyampaian berita acara yang diumumkan oleh kedua asesor pada pukul 13.00 kemudian ditandatangani oleh Dekan FUSHPI dan Kaprodi AFI. Dalam pidato akhirnya, Sudarman mengapresiasi asesmen lapangan Prodi AFI ini. “Semoga menjadi prodi yang maju, unggul, dan diterima masyarakat”. Pungkas Sudarman. (yr)

PRODI AQIDAH DAN FILSAFAT ISLAM (AFI) FUSHPI SOLID HINGGA DETIK TERAKHIR


Asesmen Lapangan (AL) Prodi AFI yang digelar BAN-PT selama dua hari akhirnya ditutup pada Kamis, 25 Mei 2023. Selama proses  asesmen, Prof. Dr. Drs. Sudarman, M.Ag dan Prof. Dr. Ahmad syukri, SS, M.Ag.  mengkonfirmasi data tersubmit dengan kondisi riil yang ada di Prodi AFI dan Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam. Selama proses berlangsung seluruh jajaran Prodi, TU Fakultas dan Pimpinan Fakultas bahu membahu memberikan konfirmasi terhadap data terkait, bahkan dari jajaran universitas antara lain LPM, LP2M dan Kabiro AUPK ikut serta turun tangan mengkonfirmasi.

Penutupan AL yang digelar secara resmi pada pukul 13.15 ini diwarnai komentar positif kedua asesor. Sudarman mengungkapkan bahwa ia memiliki kesan bahwa seluruh civitas Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang dan terkhusus Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam memiliki semangat yang luar biasa. “Beberapa hari ini saya merasakan ada semangat dan spirit yang tidak pernah lekang dan ini sangat berarti untuk pengembangan prodi dan universitas,” ungkapnya. Ia juga mendorong upaya peningkatan yang efektif untuk mendorong dan mendampingi aktivitas dan kreativitas mahasiswa demikian juga dalam hal kerjasama Fakultas dan Prodi sudah memiliki konsep yang diimplementasikan secara baik. “Namun begitu kita juga harus terus melakukan peningkatan dengan mengukur apa yang kita lakukan dan ukuran itu ada pada stakeholder oleh karenanya harus terus melakukan survei dan pengukuran.” Tambahnya.

Sementara itu Syukri mengungkapkan kekagumannya atas kekompakan di Prodi AFI dalam AL ini. Menurutnya, jika ini terjaga pasti pada tahun 2025 Prodi AFI dapat menjelajahi dunia internasional. “Saya berkomentar seperti mengajari itik berenang. Saya minta satu malah diberi banyak sehingga apa yang kami harapkan dapat terpuaskan. Maka saya tidak mungkin bisa mengajari itik berenang tetapi hanya bisa menggambarkan bagaimana itik berenang”. Tuturnya. Dekan FUSHPI Prof. Dr. Ris’an Rusli, M.Ag mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada tim asesor dan mengharapkan perjumpaan kembali dengan kedua asesor. “Semoga pada Asesmen Lapangan Prodi Studi Agama-agama kami bisa mendapatkan lagi Prof. Sudarman dan Prof. Syukri sebagai asesor kami,” ujar Rusli sambal tersenyum dan disambut tawa semua audiens.

Setelah acara berakhir timred AFI menemui salah seorang mahasiswa Prodi AFI Angkatan 2020, Dewi Puspa Ningrum yang mengungkapkan bahwa meskipun memang melelahkan tapi yang merasa bangga dapat membantu perlu Prodi AFI. “Saya akui kegiatan ini cukup melelahkan, tetapi ada kebanggaan tersendiri bagi saya dapat ikut membantu terlaksananya kegiatan ini”, tuturnya.

Kaprodi AFI, Jamhari, M.Fil. I ketika ditemui timred AFI terlihat senyum lega tergambar di wajahnya atas kerja sama yang luar biasa dari semua unsur di UIN Raden Fatah Palembang. “Terima kasih atas partisipasi aktifnya pada semua jajaran yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu”, ungkapnya haru. Sekprodi AFI, Sofia Hayati, M.Ag menimpali: “Satu fakultas dari atas ke bawah solid hingga detik terakhir, luar biasa.” (yr)