JADWAL SEMINAR HASIL TESIS MAHASISWA FUSHPI UIN RADEN FATAH PALEMBANG PERIODE APRIL 2024

JADWAL SEMINAR PROPOSAL SKRIPSI MAHASISWA FUSHPI UIN RADEN FATAH PALEMBANG PERIODE APRIL 2024

SUASANA PENUH HIKMAH DAN KEDAMAIAN : HIMPUNAN MAHASISWA ILMU AL QUR’AN DAN TAFSIR FAKULTAS USHULUDDIN UIN RADEN FATAH PALEMBANG RAMAIKAN HARI KE-14 RAMADHAN

Palembang, 25 Maret 2024. Mahasiswa Ilmu Al Qur’an dan Tafsir Fakultas Ushuluddin UIN Raden Fatah Palembang mengadakan acara spesial pada bulan suci Ramadhan. Mereka menggelar kegiatan yang bertajuk “Berkah Ramadhan” melalui platform zoom meeting. Acara ini diikuti oleh puluhan mahasiswa dari berbagai angkatan dan program studi.

Dalam kegiatan tersebut, para peserta diajak untuk meramaikan suasana hari ke-14 Ramadhan dengan membaca Al Qur’an bersama dengan penuh semangat secara bergantian hingga di hari ke 14 ini ngabers sudah mencapai Juz 21. Mereka juga diberikan pelajaran-pelajaran agama yang memperdalam pemahaman tentang Islam melalui kultum. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi momen yang bermakna dan penuh hikmah bagi seluruh peserta.

Acara berlangsung dengan lancar dan penuh kekhusyukan. Suasana yang tercipta begitu hikmah dan penuh kedamaian. Para peserta terlihat antusias mengikuti setiap rangkaian acara yang disajikan. Mereka juga terlihat saling mendukung dan memberikan motivasi satu sama lain dalam menjalani ibadah di bulan suci Ramadhan ini.

Setelah ngabers selesai, dilanjutkan dengan penyampaian kultum yang dibawakan oleh saudara Apriyanto merupakan mahasiswa semester 2, “Orang yang selalu Istiqomah membaca Alquran dan orang yang selalu istiqomah dalam mengajarkan Alquran maka Alquran akan datang pada hari kiamat sebagai syafaat sebagai penolong untuk orang-orang yang selalu Istiqomah membaca Alquran bukan untuk orang-orang yang tidak sedikitpun membaca Alquran bagaimana Alquran mau datang kepada kita jikalau kita saja tidak mau membaca Alquran tidak mau mengajarkan Al Qur’an.”Wamalladz dzatu Illa ba’dat ta’abi” tidak ada kenikmatan kecuali bersusah payah terlebih dahulu”. Ujar Apriyanto diakhir kultumnya.

Dengan demikian, kegiatan ini  berhasil menciptakan suasana yang bermakna dan penuh hikmah bagi seluruh peserta. Mereka pulang dengan hati yang tentram dan penuh kebahagiaan setelah mengikuti acara tersebut. Semoga kegiatan serupa dapat terus dilakukan di masa mendatang untuk terus mempererat ukhuwah Islamiyah di kalangan mahasiswa Fakultas Ushuluddin UIN Raden Fatah Palembang.(Siti Badriyah)

NGABERS DAN KULTUM MERIAHKAN HARI KE 13 RAMADHAN BERSAMA HIMPUNAN MAHASISWA PRODI ILMU AL-QUR’AN DAN TAFSIR FUSHPI UIN RADEN FATAH PALEMBANG

Palembang, 24 Maret 2024 – Himpunan Mahasiswa Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam UIN Raden Fatah Palembang menyelenggarakan kegiatan Ngabers (ngaji bersama) yang sudah mencapai juz 20 dan Kultum Meriahkan Hari ke 13 Ramadhan melalui platform zoom meeting. Acara ini dihadiri oleh puluhan mahasiswa dan dosen yang senantiasa menemani serta membimbing.

Kegiatan Ngabers merupakan bagian dari program rutin yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir untuk memanfaatkan waktu sebaik mungkin di bulan Ramadhan. Ngaber kali ini, sudah mencapai juz ke-20 dari Al-Qur’an. Hal ini menunjukkan antusiasme dan dedikasi dari mahasiswa dalam mempelajari kitab suci Islam tersebut.

Selain Ngabers, Kultum juga menjadi bagian yang tak kalah penting dalam memeriahkan bulan suci Ramadhan. Pada Hari ke-13 Ramadhan, kultum disampaikan oleh mahasiswa Prodi IQT semester 4 Yaitu saudara Dial. Ia menyampaikan dalam kultumnya tentang 6 pertanyaan imam Ghazali kepada anak muridnya:

  1. Apa yang paling dekat dengan kita di dunia ini wahai muridku? lalu muridnya menjawab keluarga teman dan kerabat. Kemudian imam Ghozali berkata, ketahuilah yang paling dekat di dunia ini adalah kematian karena setiap yang bernyawa pasti akan merasakan kematian dimanapun dia dan kapanpun waktunya jika sudah ditentukan
  2. Apa yang paling jauh di dunia ini wahai anak muridku? Ketahuilah yang paling jauh untuk kita saat ini adalah masa lalu. Hari-hari yang berlalu tidak akan pernah kembali. Maka hargailah waktu dengan sebaik-baiknya dan jangan pernah menunda-nundanya.
  3. Apa yang paling besar dengan kita di dunia ini? anak muridnya menjawab, bumi dan matahari. lalu imam Ghazali menjawab, ketahuilah yang paling besar di dunia ini adalah hawa nafsu, lebih-lebih di bulan Ramadan ini yang banyak sekali ujiannya sehingga jagalah dirimu dari setiap ujian.
  4. Apa yang paling berat dengan kita di dunia ini? Imam Ghazali menjawab, yang paling berat di dunia ini ialah memegang amanah, karena ia merupakan hal yang sangat berat untuk dijalani bagi manusia.
  5. Apa yang paling ringan di dunia ini? kemudian Imam al-Ghazali berkata, ketahuilah yang paling ringan di dunia ini adalah meninggalkan salat maka dari itu jagalah salat kalian karena dengannya kita akan menjadi lebih baik.
  6. Apa yang paling tajam di dunia ini wahai muridku? Mereka menjawab, yang paling tajam di dunia ini adalah pedang jarum dan pisau wahai guruku. Lalu imam Ghazali berkata, ketahuilah yang paling tajam di dunia ini adalah lisan. Maka jagalah lisanmu terlebih lagi di bulan Ramadan ini agar pahalamu tidak berkurang dan sia-sia.”

Kultum tersebut disambut hangat oleh peserta zoom meeting yang hadir. Materi yang disampaikan oleh Dial pun mampu memberikan pemahaman yang mendalam tentang ajaran Islam dan memberikan motivasi maupun inspirasi kepada para peserta.

Melalui Ngabers dan kultum ini, diharapkan kepada para mahasiswa dapat meningkatkan pemahaman dan kecintaan mereka terhadap Al-Qur’an dan dapat menjadikannya sebagai pedoman hidup dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Selain itu, kegiatan ini juga bisa menjadi sarana untuk mempererat silaturahmi antar sesama mahasiswa dan dosen dalam lingkup Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam.

Himpunan Mahasiswa Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir berkomitmen untuk terus menyelenggarakan kegiatan kajian dan kultum secara rutin guna memberikan manfaat yang besar bagi para mahasiswa dan masyarakat umum. Mereka juga berharap agar kegiatan ini dapat terus dilaksanakan di masa mendatang dengan antusiasme dan semangat yang sama.

Dengan tertatanya kegiatan Ngabers dan kultum di bulan ramadhan ini, diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi perkembangan ilmu dan kehidupan beragama di kalangan mahasiswa dan masyarakat umum. Semoga kegiatan ini dapat terus berlangsung dan memberikan manfaat yang besar bagi semua pihak.

(Siti Badriyah)

MELEWATI HARI KE-12 RAMADHAN DENGAN NGABERS & KULTUM PENUH KEBERKAHAN BERSAMA HIMPUNAN MAHASISWA ILMU ALQUR’AN DAN TAFSIR UIN RADEN FATAH PALEMBANG

(23/03/2024) Hari ke-12 bulan suci Ramadhan tahun ini, Himpunan Mahasiswa Ilmu Al Qur’an dan Tafsir UIN Raden Fatah Palembang kembali menggelar kegiatan ngaji bersama serta kultum penuh keberkahan. Acara ini merupakan bagian dari tradisi tahunan yang dilakukan selama bulan Ramadhan.

Dalam kegiatan ngaji bersama ini, para mahasiswa membaca Al Qur’an sebanyak 1,5 juz per hari secara bergantian. Pada hari ini, mereka telah mencapai juz ke-18, menandakan bahwa mereka telah melewati setengah perjalanan bulan suci ini. Para mahasiswa berkumpul dalam forum zoom meeting setiap shubuh setelah Sahur untuk mengikuti kegiatan ngaji bersama. Mereka membagi-bagi tugas dalam membaca ayat-ayat Al Qur’an.

Selain kegiatan ngaji bersama, Himpunan Mahasiswa Ilmu Al Qur’an dan Tafsir UIN Raden Fatah Palembang juga mengadakan kultum penuh keberkahan setiap selesai ngaji bersama . Kultum ini dibawakan oleh salah seorang mahasiswa yang bertugas .Mereka membahas berbagai tema keagamaan dan memberikan pemahaman yang lebih mendalam mengenai ajaran agama Islam.

Kultum pada hari ini disampaikan oleh seorang mahasiswa yakni Akbar Anugrah.” Dalam kultumnya Akbar menekankan pentingnya memperbaharui niat di bulan Ramadan ini. Niatkan segala sesuatu karena Allah subhanahu wa ta’ala bukan karena ingin dipuji orang lain atau yang lainnya. Dia pula mengajak teman-teman sekalian untuk supaya mengucapkan bismillah di setiap kegiatan yang dilakukan agar bernilai ibadah di sisi Allah subhanahu wa ta’ala. “

Kegiatan ngaji bersama dan kultum penuh keberkahan ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi para peserta. Selain untuk meningkatkan pemahaman mereka terhadap agama Islam, juga untuk mempererat ukhuwah di antara mereka. Selama bulan Ramadhan ini, para mahasiswa berkomitmen untuk meluangkan waktu dan tenaga mereka dalam meningkatkan ibadah dan kecintaan mereka terhadap Al Qur’an.

Dengan semangat dan kekompakan yang tinggi, para mahasiswa ilmu Al Qur’an dan Tafsir UIN Raden Fatah Palembang melewati hari ke-12 bulan suci Ramadhan dengan penuh keikhlasan dan keberkahan. Mereka yakin bahwa dengan memperbanyak ibadah dan mendalami ajaran agama Islam, mereka akan meraih ridho dan kasih sayang dari Allah SWT. (Siti Badriyah)

MEMBANGUN KECINTAAN TERHADAP ALQUR’AN PADA GENERASI MUSLIM INDONESIA MELALUI TEKNOLOGI: KOLABORASI NASIONAL UIN RADEN FATAH PALEMBANG DAN UIN SULTAN HASANUDDIN BANTEN

UIN Raden Fatah Palembang dan UIN Sultan Hasanuddin Banten telah melakukan kolaborasi nasional untuk membangun kecintaan terhadap Al Qur’an pada generasi Muslim Indonesia melalui teknologi. Kedua perguruan tinggi Islam tersebut memiliki visi yang sama untuk meningkatkan pemahaman dan penghayatan terhadap kitab suci Al Qur’an di tengah-tengah masyarakat.

Kolaborasi ini merupakan salah satu upaya untuk menjawab tantangan zaman yang semakin modern dan digital. Dengan perkembangan teknologi yang begitu pesat, generasi muda cenderung lebih banyak menghabiskan waktu di dunia maya daripada menghabiskan waktu untuk membaca dan memahami Al Qur’an. Oleh karena itu, kedua perguruan tinggi ini memanfaatkan teknologi sebagai sarana untuk mendekatkan Al Qur’an kepada generasi muda.

Webinar kali ini mengusung tema “Membangun kecintaan Terhadap Al Qur’an Pada Generasi Muslim Indonesia Melalui Teknologi ”, secara daring melalui aplikasi Zoom Meeting yang dilaksanakan pada Sabtu, 23 Maret  2024.Acara dimulai dengan kata sambutan oleh Prof.Dr. Ris’an Rusli, M.Ag (Dekan Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam UIN Raden Fatah Palembang) sekaligus membuka acara.

Lalu materi pertama disampaikan oleh M. Nasrullah, S.Ag (S2 Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam UIN Raden Fatah Palembang).Dilanjutkan materi dari Dimas Angger Prasetyo (S1 Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam).Dilanjutkan materi dari pembicara tamu Anton Wijaya Kusuma, S.Ag.(S2 Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir UIN Hasannuddin Banten).Dilanjutkan materi dari pembicara M. Irham Jaelani, S.Pd (S2 Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam UIN Raden Fatah Palembang).dan materi terakhir disampaikan Nur Muhammad Fatih Al-Badri (S1 Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam UIN Raden Fatah Palembang) dengan dipandu oleh moderator Clarissa Putri.

Webinar Nasional ini diikuti oleh para mahasiswa dan Dosen yang sangat antusias karena bahasan yang diambil adalah tentang kecintaan terhadap Al Qur’an.” Bagaimana pada era modern yang kita kenal dengan sosial bagaimana mereka itu mewujudkan masyarakat dengan melakukan transformasi pada program digitalnya nah ini bagaimana cara agar kita itu bukan hanya bertitik fokus pada keilmuan dunia saja asal dalam keilmuan ekonomi kemudian dalam ilmu politik dan lain sebagainya akan tetapi bagaimana kita mentransformasi keilmuan Alquran ini pun menjadi ilmu Alquran yang mengikuti pada zaman ini yakni dengan transportasi secara teknologi.”Ujar M. Irham Jaelani, S.Pd

Dengan adanya kolaborasi ini, diharapkan kecintaan terhadap Al Qur’an dapat terus dikembangkan dan diwariskan kepada generasi yang akan datang. Al Qur’an sebagai sumber utama ajaran Islam memiliki peran yang sangat penting dalam membimbing umat Muslim untuk menjalani kehidupan yang sesuai dengan ajaran agama. Oleh karena itu, menjaga kecintaan terhadap Al Qur’an harus menjadi prioritas utama bagi setiap individu Muslim.

Melalui penerapan teknologi dan kerjasama antar perguruan tinggi Islam, diharapkan generasi muda Indonesia dapat semakin mencintai Al Qur’an dan menjadikannya sebagai pedoman hidup. Kecintaan terhadap Al Qur’an juga diharapkan dapat membawa berkah dan keberkahan dalam kehidupan sehari-hari, serta menjadi motivasi untuk terus belajar dan mengamalkan ajaran-ajaran yang terkandung di dalamnya. (Siti Badriyah)

*Untuk Melihat Semua Berita Ngaji Bersama 2024 silahkan klik disini

MAHASISWA PRODI TASAWUF PSIKOTERAPI MENGGELAR ACARA BUKA BERSAMA DAN BERBAGI KECERIAAN DENGAN DISABILITAS DI SENTRA BUDI PERKASA

Dalam rangka menyambut bulan ramadhan yang penuh berkah ini, mahasiswa prodi tasawuf psikoterapi mengadakan kegiatan buka bersama dan berbagi keceriaan bersama disabilitas dengan tema “Menerangi Ramadhan dengan Cinta untuk Disabilitas” yang diselenggarakan pada hari sabtu, 23 Maret 2024 di Sentra Budi Perkasa Palembang. Acara ini dilakukan dengan tujuan agar dapat memberi ruang inklusif kepada disabilitas di mana mereka merasa diterima, didukung dan dihargai ditengah keterbatasan mereka. Serta dengan adanya acara ini diharapakan mahasiswa Tasawuf Psikoterapi mampu menciptakan keceriaan untuk disabilitas dan mempererat tali silaturahmi serta meningkatkan rasa persaudaraan antara sesama tanpa memandang adanya perbedaan.

Acara ini juga disponsori oleh tiga sponsor, yaitu Yayasan Baitul Maal BRILiaN, Sirup Kurnia dan Dapoer Emak Ayu. Serta di support oleh  Atensi Sentra Budi Perkasa Palembang dan Majelis Shalawat Almudzakir sebagai media partner pada acara tersebut. Acara ini juga dihadiri oleh Dosen Tasawuf Psikoterapi yaitu Bapak Yulian Rama Prihandiki, MA yang mewakili Bapak H. Ahmad Soleh Sakni, Lc, MA selaku Kaprodi Tasawuf Psikoterapi yang pada saat itu berhalangan hadir, juga dihadiri oleh Bapak Wahyu Hendro Darmanto beserta bapak-bapak koordinator Sentra Budi Perkasa  yang mewakili Bapak Gini Toponindro selaku kepala Sentra Budi Perkasa Palembang yang pada saat itu berhalangan hadir  dan dihadiri juga oleh Kak Een Saputra dan Kak Cahya Andika selaku perwakilan dari Yayasan Baitul Maal BRILiaN. Dihadiri oleh disabilitas yang  berjumlah 25 orang berserta 5 pendamping yang hadir di aula Sentra Budi Perkasa pada saat itu dan 49 pasien disabilitas yang dirawat di Sentra Budi Perkasa. Dihadiri kurang lebih 40 orang dari Mahasiswa Tasawuf Psikoterapi, Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam, UIN Raden Fatah Palembang.

Kegiatan ini diawali dengan pembukaan oleh Nabilah Qa’niah Nurazizah dan Leli Anggrini selaku MC, setelahnya dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Mahasiswa Tasawuf Psikoterapi yaitu M. Ridho Al-Fiqih

Kemudian dilanjutkan dengan kata sambutan yang pertama disampaikan oleh Dosen Tasawuf Psikoterapi yaitu Bapak Yulian Rama Prihandiki MA yang mewakili Bapak H. Ahmad Soleh Sakni, Lc, MA selaku Kaprodi Tasawuf Psikoterapi yang pada saat itu sedang berhalangan hadir, beliau mengatakan bahwa acara ini baru pertama kali dilakukan dengan kegiatan yang mengajak disabilitas dan berharap semoga kedepannya tetap  bisa dapat berkontribusi serta mengadakan acara bersama disabilitas lagi.

Setelahnya kata sambutaan yang kedua dari Ketua Staff Tata Usaha Sentra Budi Perkasa yaitu Bapak Wahyu Hendro Darmanto yang mewakili Bapak Gini Toponindro selaku kepala Sentra Budi Perkasa Palembang yang pada saat itu berhalangan hadir, mengatakan bahwa Atensi Sentra Budi Perkasa tempat kami merangkul anak disabilitas, bukan hanya diwilayah palembang tetapi diluar palembang juga kami menampung dan membantu, selain itu Sentra Budi Perkasa juga menampung orang rawat jalan.

Setelah itu kata sambutan yang ketiga juga disampaikan dari kakak Een Saputra selaku perwakilan dari Yayasan Baitul Maal BRILiaN yang telah mensponsori acara tersebut, mengucapkan terimakasih karena acara ini akan menjadi momen yang penuh dengan kebersamaan, kepeduliaan dan kasih sayang serta berharap momen kebahagiaan bagi anak disabilitas akan menciptakan hubungan lebih baik antar sesama.

Yang terakhir yaitu kata sambutan dari ketua umum sekaligus ketua pelaksana Himpunan Mahasiswa Program Studi Tasawuf Psikoterapi yaitu Salsa May Sari, mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada panitia, orang-orang yang hadir, pihak sponsor,media partner dan pihak Atensi Sentra Budi Perkasa yang telah membantu dan mensukseskan acara pada kegiatan buka bersama dan berbagi keceriaan bersama disabilitas  dan mewakili seluruh teman penyelenggara acara untuk menyampaikan permohonan maaf apabila ada kekurangan selama berjalannya acara.

Kegiatan selanjutnya ini juga dimeriahkan dengan persembahan hadroh dari Tim Hadroh Majelis Sholawat Al-Mudzakir. Selanjutnya, yaitu penyerahan simbolis dari HMPS Tasawuf Psikoterapi kepada pihak support, sponsor dan media partner. Yang pertama yaitu penyerahan simbolis kepada pihak Sentra Budi Perkasa sebagai support yang telah membantu mensukseskan acara ini yang diberikan kepada Salsa May Sari dan Bapak Yulian Rama Prihandiki MA yang diterima oleh Bapak Wahyu Hendro Darmanto dan bapak-bapak koordinator.

    Yang kedua yaitu penyerahan simbolis kepada Yayasan Baitul Maal BRILiaN Palembang sebagai sponsor yang sudah membantu acara ini yang diserahkan oleh Risma Tri Ananda kepada Kak Een Saputra. Yang ketiga yaitu penyerahan simbolis kepada Sirup Kurnia sebagai sponsor namun yang pada saat itu sedang berhalangan hadir. Yang keempat yaitu penyerahan simbolis kepada Dapoer Emak Ayu sebagai sponsor namun yang pada saat itu juga sedang berhalangan hadir. Dan yang terakhir yaitu penyerahan simbolis kepada Majelis Shalawat Almudzakir sebagai media partner di dalam acara ini yang diserahkan oleh M. Ridho Al-Fiqih.

Selanjutnya, yaitu penyerahan simbolis dari Yayasan Baitul Maal BRILiaN selaku sponsor yang sudah mensponsori acara ini yang berupa nasi kotak dan snack untuk disabilitas. Dan penyerahan simbolis dari HMPS Tasawuf Psikoterapi berupa bingkisan dan sirup kurnia yang diberikan oleh Bapak Yulian Rama Prihandiki MA dan ketua HMPS kepada disabilitas.

Acara yang terakhir yaitu tausiyah sekaligus doa yang disampaikan oleh Nur Muhammad Fatih Albadri. Serta pemberian simbolis sebagai pengisi acara tausiyah. Dan ditutup oleh MC.

Ramadhan adalah bulan cinta dan kasih sayang. Buka bersama bukan hanya soal makanan, tapi juga tentang berbagi cinta dan kebahagiaan. Setiap orang memiliki cahaya mereka sendiri. Mari kita menerangi Ramadhan ini dengan cinta dan kehangatan untuk teman-teman kita yang luar biasa ini. Biarkan cinta kita menjadi cahaya yang membantu teman-teman kita yang luar biasa ini untuk melihat dunia ini dengan lebih cerah. Tidak ada yang lebih indah dari pada melihat senyum di wajah teman-teman kita saat kita buka bersama. Mari kita berbagi keceriaan ini bersama mereka.

BERBAGI RATUSAN TAKJIL BERSAMA HMPS AFI

(Rabu, 20/3/2024) Ayu Adillah selaku ketua umum Himpunan Mahasiswa Program Studi Aqidah dan Filsafat Islam, Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam bersama para anggota dari Hmps AFI melaksanakan kegiatan Berbagi Takjil pada bulan Ramadhan ini. Kegitan  pada kesempatan kali ini dihadiri oleh Sekretaris Jenderal Hmps AFI, Aliyah Kamila Fitri, Demisioner Hmps AFI, Edo dan Dewi Puspa Ningrum, Turut menyertai juga, Para ketua Departemen Hmps AFI, beserta sejumlah anggota Hmps lainnya.

Berbagi takjil ini dilakukan disekitar Taman Polda, Jl.Demang Lebar Daun No.65, 20 mulai pukul 17.00 WIB. Makanan takjil buka puasa yang dibagikan Hmps AFI berasal dari sumbangan para donatur dan seluruh Mahasiswa AFI. Dari sumbangan yang didapat terkumpul 200 paket takjil.

Ayu Adillah, selaku Ketua Umum Hmps mengatakan, meski berbagi takjil buka puasa dengan aneka kue makanan tetapi sangat meringankan kebutuhan bagi kaum Muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa Ramadhan, terutama bagi pengendara yang tidak sempat berbuka di rumah bisa memanfaatkan takjil yang diberikan.

“Diharapkan kegiatan ini dapat memberikan banyak pembelajaran untuk kita semua dan kita dapat memaknai arti rasa syukur karna masih banyak orang diluar sana yang kekurangan dan sangat membutuhkan bantuan”, harapnya.

Selanjutnya, setelah pembagian takjil kami diberikan himbauan untuk pulang kerumah masing-masing, mengingat sebentar lagi akan memasuki waktu Magrib. Kegiatan seperti ini semata untuk kita bisa sama-sama mempererat kebersamaan dan juga solidaritas antar anggota Hmps, tutup Ayu. (Aliyah Kamila Fitri)

NGAJI BERSAMA (NGABERS) RAMADHAN KE-10 DAN KULTUM: MEMBAWA BERKAH DAN PENUH INSPIRASI

Himpunan Mahasiswa Program Studi Ilmu Al Qur’an dan Tafsir (HMPS IQT) Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang menggelar kegiatan Ngaji Bersama (Ngabers) dan Kultum Hari ke-10 Ramadhan. Acara ini diselenggarakan sebagai bentuk rasa syukur dan kegiatan yang penuh berkah bagi seluruh mahasiswa, dosen, dan masyarakat umum.

(21/03/2024) Acara yang berlangsung pada hari ke-10 bulan Ramadhan ini dihadiri oleh puluhan peserta atau mahasiswa yang antusias untuk mengikuti kegiatan yang penuh inspirasi ini. Dengan tema “Berkah Ramadhan”, kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang Al Qur’an dan memberikan inspirasi bagi para peserta untuk lebih mendalami isi kandungan Al Qur’an.

Dalam acara Ngabers dan Kultum ini dipimpin oleh ketua HMPS IQT yaitu saudari Muthmainnah, para peserta diajak untuk melakukan pembacaan Al Qur’an secara bersama-sama sebanyak 1,5 Juz perharinya. Ngabers kali ini sudah mencapai Juz ke 15.

Kemudian dilanjutkan dengan Kultum yang disampaikan oleh seorang mahasiswi semester 2 yaitu Silvania Humairoh. Dalam pemaparannya dia mengatakan, “Allah akan memberikan pahala kepada orang-orang yang berbuat kebaikan pada bulan Ramadan dan juga Allah itu adil jika pun pada bulan itu kita melakukan hal baik maka akan mendapatkan kebaikan pahala yang berlipat ganda,  jika pun kita membuat hal keburukan maka Allah pun akan menggandakan keburukan kepadanya. Maka dari itu perbanyaklah melakukan amal kebaikan di setiap harinya pada bulan Ramadan ini dan jauhilah setiap hal yang buruk, dan teruslah berlomba-lombalah dalam berbuat kebaikan.”

Acara Ngaji Bersama dan Kultum Hari ke-10 Ramadhan ini berhasil memberikan nuansa yang berbeda dalam memperdalam pemahaman tentang Al-Qur’an. Dengan suasana yang penuh kebersamaan dan kekeluargaan, para peserta merasa semakin terhubung dengan Al Qur’an dan semakin terinspirasi untuk terus belajar dan mendalami isi kandungan Al Qur’an.

Di akhir acara Ngabers, Dekan Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam Prof. Dr. Ris’an Rusli. MA menyampaikan, “saya telah menyimak kegiatan ini dari saat mengaji hingga selesai dan sangat mengapresiasi kegiatan ini terlebih kepada para petugas kultum pada hari ini yaitu silvania Humaira. Masya Allah, dengan adanya acara ini merupakan wadah bagi kita terutama bagi mahasiswa dan mahasiswi untuk berlatih bagaimana cara menyampaikan sesuatu di hadapan orang banyak meskipun saat ini kita melakukan acara ini dengan melalui zoom tapi yakinlah ini sebuah pembelajaran bagi adik-adik semua. Tentunya hal-hal seperti ini menjadi penentu bagi adik-adik kedepannya. Jangan beranggapan bahwa ini tidak ada gunanya insyaallah ini pasti berguna untuk kedepannya.

Kegiatan Ngabers hari ini pun berakhir, para peserta pun meninggalkan platform zoom meeting dengan rasa syukur dan kebahagiaan yang mendalam, serta semangat untuk terus memperdalam pemahaman mereka tentang Al Qur’an.

(Siti Badriyah)a